PENTING ! Gejala dan Cara Mengobati Diabetes

Gejala dan Cara Mengobati Diabetes - Sakit diabetes atau yang sering kita kenal dengan nama kencing manis merupakan penyakit yang terjadi karena kadar glukosa yang ada di dalam darah berlebih jumlahnya. Penyakit ini biasanya diderita oleh orang dewasa yang sudah berusia di atas 35 tahun ke atas. Namun, karena perkembangan zaman dan banyaknya makanan yang tidak sehat membuat pola hidup banyak orang berubah, sehingga penyakit ini tidak diderita oleh orang yang berusia 35 tahun ke atas saja, melainkan yang masih berusia 20-an juga sudah banyak yang menderita penyakit mematikan ini.

Penyakit ini agak sulit dikenali, untuk mengetahui kepastiannya maka Anda harus mengecek kadar gula darah Anda di dokter. Dengan begitu Anda akan lebih jelas dengan keadaan kesehatan. Namun, berikut ini kita akan membagikan sepuluh gejala diabetes yang sering dialami oleh orang dewasa. Semoga gejala yang akan disampaikan berikut ini dapat bermanfaat bagi Anda pembaca blog sederhana ini.

gejala dan cara mengobati diabetes

Inilah 10 Gejala Diabetes 

  1. Akan sering buang air kecil terutama saat di malam hari
  2. Cepat terasa lapar dan dahaga yang tidak tertahankan lagi
  3. Nafsu makan meningkat, namun berat badan semakin hari semakin menurun
  4. Cepat lelah dan mengantuk
  5. Sekitar badan sering tumbuh bisul, dimana bisul tersebut akan sulit sembuhnya
  6. Gatal-gatal
  7. Sering kesemutan
  8. Gairah untuk melakukan hubungan suami istri mulai menurun
  9. Penglihatan mulai kabur
  10. Jika ibu yang pernah melahirkan bayi di atas 4 kg maka akan mudah terkena sakit kencing manis.
Demikianlah 10 gejala diabetes atau kencing manis, jika tanda-tanda di atas menghampiri Anda maka segeralah periksakan ke dokter untuk mengetahui lebih lanjut tentang kesehatan Anda. 

Jika Anda sudah terkena sakit kencing manis ini, maka harus segera diobati. Berikut cara mengobatinya.

Cara mengobati Diabetes

1. Periksakan ke dokter, dengan begitu didokter akan memberikan obat dan nasehat-nasehat agar cepat sembuh.

2. Mengkonsumsi makanan yang tepat. Makanan yang dilarang itu seperti nasi putih, minuman bersoda, makanan instan, gorengan, makanan cepat saji, makanan kalengan, makanan yang banyak mengandung garam.

3. Makanan yang sebaiknya dikonsumsi adalah nasi merah, pare buncis, brotowali dan ginseng.

4. Jangan lupakan olahraga. Untuk melakukan olahraga, maka lakukan yang ringan saja, jangan memaksakan dan ngoyo karena bisa memperparah penyakit diabetes. Dengan olahraga maka metabolisme tubuh akan semakin lancar. Dengan demikian maka penyakit akan mudah sembuh.

Demikianlah informasi singkat mengenai gejala dan cara mengobati diabetes. Semoga bermanfaat.

Title : PENTING ! Gejala dan Cara Mengobati Diabetes
Description : Gejala dan Cara Mengobati Diabetes - Sakit diabetes atau yang sering kita kenal dengan nama kencing manis merupakan penyakit yang terjadi ka...

0 Response to "PENTING ! Gejala dan Cara Mengobati Diabetes"

Posting Komentar